Bagi Kamu Pengguna kartu telkomsel yang sering berlangganan paket nelpon, SMS dan Internet harus mengetahui cara cek sisa paket tersebut sehingga akan lebih mengamankan pulsa.
Lho kok bisa?
logikanya begini, jika kamu punya pulsa banyak namun mengetahui jika sisa kuota nelpon tinggal sedikit pasti kamu merasa was-was dan mungkin akan langsung membeli paket nelpon lagi.
begitu juga dengan kuota internet dan sms ketika di gunakan
Hal ini dikarenakan jika kuota nelpon, SMS dan internet kamu habis di saat kamu sedang menggunakanya maka otomatis pulsa kamu akan terkuras.
Sudah faham kan perlunya mengecek kuota telkomsel sebelum menggunakanya.
Kecuali jika kamu sultan, mungkin tidak perlu membeli paket nelpon telkomsel alias langsung gas saja, tapi bagi kaum bukan sultan pasti akan membeli paket nelpon murah terlebih dahulu.
oh ya, khusus untuk cek kuota internet telkomsel sebenarnya sudah pernah saya pos di cek sisa pulsa , masa aktif dan internet sebelumnya
Oke, lalu bagaimana cara mengetahui sisa paket nelpon, SMS dan internet telkomsel? bagi yang sudah tahu saya rasa tidak usah lanjut membaca artikel ini hehe
Cara Cek Kuota Nelpon Telkomsel
Cek Melalui Kode Dial
Cara ini termasuk yang terbaru karena sebelumnya menggunakan dial *888*10#, namun sepertinya dial ini sudah tidak bisa di gunakan lagi, makanya banyak yang mencari tips ini.
Untuk caranya silahkan simak di bawah ini dan untuk nomor yang saya kasih tanda kurung mungkin berbeda beda dan kamu hanya perlu mencocokkan saja sesuai menu yang ada di hp kamu.
berikut caranya:
- Tekan *888#
- Pilih cek Pulsa&Kuota (4)
- lalu cek kuota (2)
- Pilih cek Kuota (2) lagi
- Tunggu SMS dari Operator
Setelah kamu melakukan cara di atas biasanya akan mendapat notifikasi jumlah paket nelpon sms dan internet yang sekarang kamu miliki.
cara mengecek pulsa dengan dial diatas sudah di uji di kartu As, untuk kartu lain seperti Simpati dan Halo silahkan coba saja sendiri. namun jika menu nya agak berbeda tinggal sesuaikan saja ya.
Cek Menggunakan MyTelkomsel
Dengan menggunakan aplikasi MyTelkomsel kamu akan dimudahkan untuk mengecek paket nelpon, bahkan bisa juga untuk mengecek sisa kuota internet dan juga membeli berbagai paket internet telkomsel
Caranya silahkan kamu unduh aplikasi mytelkomsel di internet, setelah itu login menggunakan nomor hp kamu.
- Login Ke Apps MyTelkomsel dengan Nomor HP yang akan dicek
- Masuk Menu gambar telephone
- Disana akan ada info jumlah kuota nelpon
Namun cara ini tidak bisa di lakukan bagi pengguna HP jadul yang tidak bisa mendownload aplikasi MyTelkomsel, jadi cocoknya ya pakai cara pertama tadi jika tidak bisa menginstall app mytelkomsel
Cukup mudah mengecek sisa kuota nelpon, SMS dan Internet di kartu perdana telkomsel, pastikan selalu cek kuota anda sebelum memakainya.
Post a Comment
Post a Comment