Mengatasi Voucher Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda Telkomsel 2024

Post a Comment
Ketika kamu ingin mengisi kuota internet Telkomsel melalui voucher kemudian mengalami masalah beda regional maka hal tersebut perlu diatasi

pasalnya hal ini kerap sekali terjadi jika saya amati melalui berbagai sumber

dan perlu kamu ketahui bahwa tidak hanya masalah beda regional saja yang mungkin terjadi ketika memasukan kode voucher telkomsel, namun masalah lain seperti sistem sibuk juga terkadang muncul

itulah sebabnya kenapa penulis berpendapat bahwa mengisi kuota internet melalui konter langsung atau beli via marketplace lebih nyaman dan aman
Voucher Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda
sumber gambar : Facebook
namun kalian tidak perlu khawatir disini saya akan membagikan cara mengatasi masalah beda regional ketika isi voucer telkomsel yang saya peroleh dari berbagai sumber dan banyak yang berhasil

namun sebelumnya mari kita ulas beberapa sub poin berikut ini

Penyebab Notifikasi Beda Regional Telkomsel

Ada beberapa hal yang kemungkinan mengakibatkan voucher tidak bisa digunakan di regional anda. dan penyebab ini saya dapatkan dari berbagai sumber

Lalu apa saja yang yang menjadi dalang di balik masalah tersebut?? berikut ulasannya

# Salah Beli Voucher

Jika kamu orang yang tinggal di daerah A kemudian membeli voucher yang lebih murah karena berada di lokasi zona B kemungkinan voucher tidak bisa digunakan

# Masalah Pengaturan

Masalah pengaturan bisa saja menyebabkan hal ini terjadi. pasalnya saya menemukannya kalau gak salah dari salah satu channel youtube

# Pedagang Tidak Jujur

Hampir sama dengan masalah yang pertama yaitu pedagang tidak jujur. maksudnya pedagang menjual voucher yang seharusnya hanya bisa di aktifkan di zona A namun di jual di zona B

Solusi Voucher Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda

Ketika sudah membaca penyebab di atas maka kita bisa memiliki sedikit gambaran dan kesimpulan untuk mengatasi masalah ini

dan dari ketiga poin diatas kita bisa mengatasi dengan berbagai cara sebagai berikut ini yang bisa kamu coba :

Reset Ulang Jaringan

Cara ini saya peroleh dari salah satu channel youtube dan ternyata langsung berhasil yaitu menggunakan metode reset ulang jaringan

Meskipun terlihat sederhana, namun nampaknya trik ini sangat masuk akal dan bisa kalian coba secara langsung

Caranya adalah sebagai berikut ini :
  • Masuk Pengaturan HP
  • Pilih Menu Kartu SIM 
  • Pilih SIM (yang akan di isi voucher)
  • Scroll Kebawah Pilih Operator
  • Hapus Centang Pilih Otomatis
  • Matikan Otomatis
  • Kemudian kalian akan disuguhkan beberapa jaringan
  • Pilih Salah satu
  • Jika Sudah ulangi Cara diatas sekali lagi 
  • Setelah itu masuk menu APN
  • Pilih TSEL-SNS
  • Setelah itu Aktifkan Layanan Lokasi
  • Kemudian Coba lagi Masukkan voucher telkomsel

Jika tahap diatas masih membingungkan kamu, silahkan tonton videonya Klik Disini untuk menuju ke penuntasan masalah

Pindah Ke Lokasi Lain

Cara ini memang sedikit ektrims namun sangat masuk akal mengingat penyebab beda regional itu intinya adalah voucher yang di aktifkan tidak pada lokasinya

shingga cara yang tepat adalah dengan mengaktifkan voucher diarea yang seharusnya. untuk mengetahui area mana voucher dapat digunakan kamu bisa menghubungi cs telkomsel

namun jika cara kedua ini cukup membabani kalian maka ikhlaskan saja voucher tersebut dan bisa dijadikan pelajaran berharga 

Pedagang Tidak Jujur

Bukan maksud menuduh ya tapi memang masalah ini bisa saja terjadi mengingat harga voucher telkomsel untuk paket data internet misalnya harganya berbeda-beda disetiap daerahnya

Sehingga kemungkinan bisa saja ada oknum yang menjual voucher yang berbeda regionalnya sehingga mendapatkan keuntungan yang lebih besar

Untuk mengatasi masalah karena ini memang kita tidak bisa secara langsung, namun perlu di ingat kalau kamu mau beli voucher cek kembali di tempat yang terpercaya

Jika ternyata cara diatas masih tetap saja tidak bisa kamu bisa langsung menghubungi call center. atau bisa juga baca artikel mengenai voucher telkomsel bermasalah

Nah itulah pembahasan singkat mengenai masalah voucher tidak dapat digunakan di regional anda.
Referensi : 
https://www.youtube.com/watch?v=D4Y_15fEL0M
dan opini pribadi

Related Posts

Post a Comment